Kemaren di sms temen, dikasi berita beginian, tapi baru search tadi.
ketimbang mubazir, bagi2 sini aja dah
Original Link : http://www.blackxperience.com/bac/index.php
Apa itu DBAC? - Quote :
Black Apps Competition adalah sebuah kompetisi yang melombakan ide untuk mobile apps (aplikasi mobile) bagi semua kalangan usia 18-35 tahun dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Kompetisi ini merupakan wadah bagi masyarakat secara perorangan untuk mengembangkan kreatifitasnya dalam menciptakan ide-ide yang dapat diaplikasikan dalam mobile apps. Ide yang masuk diharapkan dapat menjadi solusi bagi pengguna mobile apps tersebut yang membantu memudahkan keseharian mereka. Selain itu, pencetus ide diharapkan juga dapat menghasilkan mobile apps yang bisa digunakan di skala nasional maupun internasional.
Mobile apps adalah aplikasi yang dapat digunakan dalam mobile devices seperti smartphone dan tablet.
Dengan total hadiah sebesar Rp 110.000.000,- (seratus sepuluh juta rupiah)
Kriteria pesertanya? - Quote :
1. Pemula Perorangan.
2. Peserta tidak bekerja di dalam industri digital, Publisher for Mobile Apps, Software Development dan sejenis.
3. Warga Negara Indonesia batasan usia 18 - 35 tahun.
4. Pendaftaran dibuka dari tanggal 1 November 2012 hingga 31 Januari 2013.
5. Peserta harus mengisi formulir pendaftaran dengan lengkap dan memberikan informasi yang bisa dipertanggungjawabkan.
6. Peserta dapat mengirimkan lebih dari 1 ide dengan mengisi formulir yang berbeda.
7. Peserta tidak dipungut biaya.
Kriteria ide yang dilombakan? - Quote :
1. Ide yang diajukan merupakan ide orisinal peserta dengan tidak menjiplak mobile apps yang sudah ada.
2. Ide Apps harus dapat direalisasikan kedalam bentuk yang mempunyai nilai artistik dan imajinatif.
3. Ide Apps belum pernah diproduksi secara massal dan/atau diperjualbelikan.
4. Ide Apps belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi sejenis dimanapun.
5. Ide Apps yang diajukan mengacu kepada arahan ide yang diberikan.
6. Apabila ada ide Apps yang sama, maka ide Apps yang diterima oleh pihak penyelenggara adalah ide Apps yang terlebih dahulu diterima secara online. Oleh karena itu pengiriman formulir lebih baik dilakukan secepat mungkin.
7. Ide Apps tidak menyinggung unsur SARA (Suku Agama Ras dan Antar Golongan).
Kategorinya apa aja?Kategori Edutainment/Entertainment
- Spoiler:
ide Apps yang memiliki konten yang dirancang untuk menghibur sekaligus mendidik. Ide apps ini dapat memberikan manfaat nilai pembelajaran melalui muatan dari apps tersebut tanpa menghilangkan unsur hiburannya.
Kategori Social Network
- Spoiler:
Ide apps yang memiliki konten yang dirancang untuk memfasilitasi hubungan social antara orang-orang misalnya dengan berbagi minat, aktivitas, latar belakang maupun informasi lainnya. Ide apps ini dapat memberikan manfaat untuk mendapatkan hubungan social maupun relasi baru.
Kategori Games- Spoiler:
Ide apps yang memiliki konten tentang permainan-permainan yang dapat memberikan manfaat untuk mengisi waktu luang dan mengurangi stress ataupun tekanan ketika bekerja maupun melakukan aktivitas lainnya.
Kategori Productivity
- Spoiler:
Ide apps yang memiliki konten yang dibutuhkan dalam mengerjakan suatu hal menjadi lebih praktis. Ide apps ini memberikan manfaat untuk membuat pekerjaan dalam kehidupan sehari-hari menjadi lebih efektif dan efisien sehingga produktivitas meningkat.
Daftarnya gimana??Klik gambar dibawah ini, nongol official site e, trus klik tombol serupa
=========================================
=========================================
Berhubung ini forum lebih banyak orang yg doyan menuangkan ide/konsepnya ketimbang kelarin gamenya, makanya gwa rasa cocok di share disini, karena ini kompetisi ngadu konsep/ide.
untuk informasi lebih lanjut, klik gambar diatas.
P.S : Elu ngerokok ato gak ngerokok kaga ada hubungannya ama ini lomba, mau ikut, ya ikutan aja.
P.S.S : P.S dibuat untuk mencegah orang2 yang menanyakan pertanyaan gaje, tq.