Hai senior-senior di forum ini. Salam kenal.
Saya newbie diforum ini. Sebagai salam perkenalan saya diforum ini, saya ingin memamerkan sebuah hasil dari usaha saya untuk membuat sebuah game.
Setelah saya mempelajari sistem dari rpgmaker (terutama rpgmaker vx karena ini sistem pertama saya.), akhirnya saya menghasilkan sebuah karya yang dibilang jauh dari senior-senior semua diforum ini.
Game ini hanya berupa full event. (Ada pikiran mo dijadikan Simulation game). Yah saya pun sadar kalo karya ini bisa dibilang terlalu ringkas.
Game ini diberi nama (kurang yakin sih ini game apa bukan.. gpp deh) :
Judul :
Lumina Episode 1Story
Game ini menceritakan (Kek bukan game..) seorang anak laki-laki yang tidak memiliki seorang pun teman. Di desanya, tidak seorang yang perduli dengan anak itu hingga salah satu dari anak perempuan yang ternyata selalu memperhatikan dia hingga akhirnya dia memiliki 1 teman. Ketika dia memiliki teman, entah keluarga dari anak laki-laki itu memutuskan untuk pindah kekota yang jauh. Anak laki-laki ini memberi ucapan terimakasih kepada anak perempuan yang menjadi temannya.
Dan juga, cerita dari Lumina ini terinspirasi dari teman saya yang kurang lebih ceritanya sama dengan ada didalam Game Lumina ini.(Kira-kira 50% deh, ahaQ ^0^)
Screen Shot
Download
Lumina Episode 1
(Sory sudah dibenerin sekarang dah bisa didownload >< maaf yah..)
Mudah-mudahan senior2 forum ini suka dengan karya saya.
Thanks juga buat woratana dan moghunter atas scriptnya yang saya pakai didalam game saya ini.
Kritik/saran atau masukan akan sangat berguna bagi saya ^^a