RPGMakerID
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Komunitas RPG Maker Indonesia
 
IndeksIndeks  Latest imagesLatest images  PencarianPencarian  PendaftaranPendaftaran  Login  
Per 2016, RMID pindah ke RMID Discord (Invite link dihapus untuk mencegah spambot -Theo @ 2019). Posting sudah tidak bisa dilakukan lagi.
Mohon maaf atas ketidaknyamanannya dan mohon kerjasamanya.

 

 [LORE] Eremidia Places

Go down 
5 posters
PengirimMessage
richter_h
Salto Master
Hancip RMID
richter_h


Kosong
Posts : 1705
Thanked : 30
Engine : Other
Skill : Skilled
Type : Developer

Trophies
Awards:

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-06, 21:30

Town and Places of Eremidia
Where the rule of the King of Eremidia reaches

Wilayah Eremidia terbentuk dari beberapa provinsi, kerajaan kecil, dan negara otonom dibawah kekuasaan raja Eremidia.



Normalia
Normalia merupakan provinsi pertama yang dibentuk sejak kerajaan Eremidia berdiri, tepatnya pada AE0. Di provinsi ini terletak kota pusat pemerintahan Eremidia; Classburg (pra-perjanjian Triceta) dan Eremidiana (pasca-perjanjian Triceta), serta kota Faleon yang terkenal sebagai kota tempat pelatihan para Hunter pemula di ujung timur provinsi, berdampingan dengan hutan Faleon.
Normalia mayoritas dihuni oleh Human dan Aelf di daerah tengah dan utara provinsi, Wooden Aelf di daerah Faleon dan Catfolk menjadi minoritas di selatan provinsi.


Kota-kota yang berada di provinsi Normalia:
Classburg
Ibukota lama Eremidia, dimana batu pertama pondasi kerajaan Eremidia diletakkan oleh Dnas I pada AE0. Pada awalnya, Classburg hanyalah sebuah desa kecil dengan populasi tidak lebih dari 50 orang. Namun pada perkembangannya, penduduk Classburg mencapai 24000 orang pada era pemerintahan Dnas IV, dan bertambah hingga 140000 orang pada masa pemerintahan Dnas VII
Pada saat Southern Desert War, pihak kerajaan memutuskan untuk memindahkan pusat pemerintahan ke daerah di utara Classburg untuk mencegah serbuan aliansi Triceta yang sempat merangsek masuk ke daerah Normalia selatan, dan sejak saat itu Classburg tidak lagi menjadi pusat pemerintahan Eremidia dan lebih dikenal sebagai kota tua yang menyimpan banyak peninggalan kerajaan lama.
Classburg seringkali menjadi obyek wisata karena bangunan-bangunan yang berdiri tidak jauh berubah sejak pertama kali dibangun oleh Dnas I, sebuah mahakarya arsitektur yang terjaga dari generasi ke generasi. Kastil lama Eremidia juga masih berdiri dan dapat dikunjungi bahkan disinggahi oleh kalangan berada, terlebih kastil tersebut diresmikan menjadi penginapan yang dikelola oleh kerajaan langsung.
Classburg juga dikenal di kalangan penyihir, baik yang terpelajar maupun yang bukan, karena sebuah tempat dimana sihir menjadi barang yang diperjualbelikan dan cukup berpengaruh bagi semua kalangan; Underground Alley, pasar sihir bawah tanah Eremidia yang sudah ada sejak awal era kerajaan.

Eremidiana
Ibukota baru Eremidia yang didirikan oleh kerajaan sebagai bentuk antisipasi serangan Triceta pada Southern Desert War. Kota yang dibangun pada awalnya hanya mencakup sebuah kastil dan wilayah pemukiman untuk para tentara elit kerajaan, namun setelah perang berakhir, Eremidiana sering dikunjungi oleh pendatang dan pedagang dari berbagai tempat dan berkembang menjadi kota besar, jauh lebih besar dari Classburg, ibukota lama Eremidia.
Eremidiana dibangun di atas sebuah pulau yang berada di tengah-tengah danau. Dua jembatan menghubungkan kedua tepi danau, memungkinkan akses menuju kota yang lebih cepat dan menyambungkan dua jalur perdagangan—Westmidland-Faleon dan Northreach-Algeus. Arsitektur gaya Holygrandia mewarnai distrik pemukiman, dan arsitektur campuran Westmidland dan Algeus mewarnai distrik pasar kota. 
Berbagai tempat dibangun di kota ini selain pasar dan tempat pemukiman: tempat pelatihan tentara kerajaan dan Hunter, pusat Mages' Guild, perpustakaan Scholar, hingga Arena yang dibangun sebagai tempat hiburan para borjuis dan orang terpandang.

Faleon
Kota kecil di pinggiran hutan Faleon, timur provinsi Normalia, yang awalnya merupakan kamp penebang kayu yang bekerja tidak jauh dari hutan Faleon. Pada masa awal Faleon berdiri, para nomaden Catfolk sering mendatangi Faleon untuk melakukan barter hasil buruan mereka dengan komoditi yang dibawa oleh para pekerja, hingga pada akhirnya beberapa pekerja dan nomaden menetap di kota dan membangun kota terlebih sejak Gobukin sering menyerang kota dan menjarah barang-barang dari kota. Tentara kerajaan sering terlihat berlalu lalang di sekitar kota ini karena Gobukin dikenal sering merangsek masuk ke kota dan mengacau.
Sejak kontak pertama dengan Arcadia, beberapa orang dari Arcadia mengadu nasib di kota kecil ini dan membuka guild Hunter, yang pekerjaan utamanya memberantas gangguan monster yang mengganggu kota, seringkali meringankan kerja para tentara kerajaan. Sejak itu juga Faleon dikenal sebagai kota pelatihan Hunter pemula, karena notabene monster yang berkeliaran di hutan Faleon terbilang tidak terlalu berbahaya bagi pemula.
Kayu, perlengkapan kayu dan besi menjadi komoditi utama Faleon. Kerajaan Eremidia seringkali mendapatkan pasokan kayu dan perlengkapan besi dari kota kecil ini.




City-states of Westerland
Westerland sudah lama eksis sebelum Eremidia berdiri. Westerland merupakan gabungan beberapa kota yang dipimpin oleh seorang Grand Duke yang memerintah di Westmidland. Westerland menjunjung tinggi kode etik ksatria dan dikenal juga sebagai asal dari kepercayaan Solsticia, kepercayaan paganisme yang mengajarkan ilmu sihir Runic dan ajaran trinitas Sol-Luna-Stella.
Tidak diketahui pasti tentang kerajaan yang ada di Westerland, namun berdasarkan sisa reruntuhan yang berada di hutan Svaszar, diindikasikan dahulu pernah ada kerajaan di Westerland dan menguasai seluruh wilayah Grassland of Sol. Kota-kota yang ada, dan nama yang diberikan pada tiap kota merupakan peninggalan kerajaan tersebut.
Human mendiami daerah Grassland of Sol dan Iberia, sementara Darf menghuni berbagai tempat di pegunungan Lunkerstone dan Solstheim. Ematres—ras halfling yang memiliki kekuatan magis setara Aelf dan penampilan seperti anak-anak pada usia dewasa mereka—dapat dengan mudah dijumpai di perbukitan Svaszar yang terisolir.


Kota yang tergabung dalam City-states of Westerland:
Westmidland
Kota dimana Grand Duke of Westmidland tinggal dan memerintah. Sebuah kota yang terletak persis di tengah-tengah Grassland of Sol dan dikenal sebagai kota dengan tentara Solar Knight—ksatria dengan pangkat tertinggi dan mampu menggunakan Runic disamping kemampuan berpedang—paling kuat seantero Westerland.
Westmidland tercatat berdiri sejak BE550, dimana Leon McGraves berhasil menyatukan daerah Lunkerstone, Iberia, Solstheim dan Svaszar dan meresmikan City-states of Westerland. Kota ini, seperti kota lainnya di Westerland kecuali Iberia, dipimpin oleh seorang Count yang berada dibawah perintah Grand Duke.
Arsitektur khas Westerland begitu kental di kota ini, serta budaya khas Westerland dapat dengan mudah dijumpai di kota asal para Solar Knight ini. Literatur seperti puisi, prosa dan nyanyian seringkali menarik perhatian para pedagang yang singgah di kota ini, juga Pokis Beer—minuman khas Westerland yang dibuat oleh McGraves Brewery—menjadi oleh-oleh khas Westmidland.

Veros
Kota yang terletak di wilayah Solstheim Highland, dikenal karena budaya Solsticia yang begitu kuat melekat di tiap individu penduduknya. Keturunan Count of Veros merupakan penganut ajaran Sol yang taat, dan setiap bulan pada hari Wodensday, festival diadakan sebagai persembahan untuk dewa tertinggi di trinitas Solsticia.
Berjarak dua hari perjalanan kereta ke arah utara, terletak sebuah desa keramat yang dikenal sebagai Warriors' Village. Tradisi dan budaya Solsticia lebih kental terasa jika dibandingkan dengan kota lain di Westerland, dan kerajinan besi orang-orang Warriors' Village dikenal luas hingga ke Eremidia karena kualitas dan seni yang unik dan tiada duanya di tiap hasil buah tangan pandai besi dari desa ini.
Pada peristiwa Caprukhoven, kota Veros hancur diserang oleh pasukan Undead yang dipanggil oleh sang Black Mage. Count of Veros tewas dalam serbuan Undead dan keturunannya tidak berhasil selamat. Kota Veros sejak saat itu tinggal reruntuhan dan kota mati yang ditinggalkan penghuninya.

Lunkerstone
Dataran tinggi Lunkerstone dikenal karena kandungan mineral yang kaya, dan orang-orang dari Westerland tidak menyia-nyiakan kekayaan alam yang terdapat di daerah ini. Dimulai dari sebuah tambang kecil, lambat laun menjadi kota besar yang kemudian dikenal sebagai Lunkerstone.
Lunkerstone berada diantara Westmidland dan Normalia, tepat di tengah-tengah jalur perdagangan kedua wilayah. Tidak sedikit penginapan dan pasar kecil terlihat di beberapa kota di Lunkerstone, dan penduduk yang tinggal di berbagai kota di dataran tinggi ini merupakan campuran dari berbagai daerah; kebanyakan merupakan pedagang yang kemudian menetap dan menyediakan penginapan untuk para pedagang atau pengelana yang melalui jalur perdagangan Westmidland-Normalia.
Kebanyakan kota di daerah ini dekat dengan pertambangan, termasuk Lunkerstone sendiri. Komoditi berupa bijih besi, perlengkapan besi dan mineral lain menjadi komoditi utama daerah ini. Setelah penemuan Armanite, mineral magis ini menjadi primadona Lunkerstone dan dihargai tinggi oleh banyak pedagang dari berbagai tempat dan kalangan.

Brigandine
Kota pelabuhan yang terletak di ujung timur semenanjung Westerland, menghubungkan Westerland dengan benua Azkar yang terasing. Sejak awal berdiri, Brigandine yang menguasai Svaszar dipimpin oleh seorang Countess, dan tiap keturunan Countess of Brigandine seringkali dikenal sebagai pedagang handal dan menjalin hubungan baik dengan Iberia, dimana kebanyakan Count dan bahkan Duke sekalipun tidak pernah akur dengan orang-orang semenanjung Iberia.
Berhubung Svaszar merupakan daerah dengan hutan lebat dan perbukitan, perjalanan dari Westmidlan menuju Brigandine merupakan petualangan penuh marabahaya karena tidak jarang perampok menjebak para pedagang, bahkan karavan yang tidak membawa muatan pun tidak luput menjadi sasaran para perampok. Jasa bodyguard menjadi pilihan yang umum di kalangan orang-orang yang harus melewati hutan Svaszar.
Diantara pepohonan Svaszar terdapat sebuah pemukiman Ematres yang pemalu dan banyak sekali reruntuhan dari peradaban kuno yang tidak banyak diketahui. Namun dari beberapa penelitian yang dilakukan oleh Scholar dari Iberia dan Eremidia yang menyempatkan diri ke salah satu reruntuhan, kesimpulan yang ditarik cukup mengejutkan; reruntuhan yang mereka selidiki merupakan sisa peninggalan kaum bersayap (Winger, atau mungkin Skynesia) yang hilang dari Fandorum sejak dahulu kala.

Cordoba
Kota besar yang terletak di pusat semenanjung Iberia, semenanjung yang dipisahkan dari Westerland oleh barisan gunung Morroc. Hanya satu jalan yang dapat ditempuh untuk mencapai Cordoba dan tempat lainnya di Iberia: melalui Morroc Pass, jalur yang melewati jurang dan tebing curam.
Dipimpin oleh seorang Imam yang bertakwa, Cordoba merupakan kota religius yang sama sekali bertolak belakang dengan kebanyakan kota di Westerland; orang-orang Cordoba dan Iberia pada umumnya merupakan penganut ajaran monotheisme, sedangkan orang-orang Westerland khususnya Solsticia menganut ajaran polytheisme. Perbedaan ini sering menjadi latar belakang pertikaian antara Iberia dan kota lainnya, dan puncaknya pada Morroc War, BE210, yang berujung pada perjanjian Iberia dimana Westerland dan Iberia tidak boleh berperang selama 500 tahun.
Namun, pertikaian yang terjadi tidak mempengaruhi hubungan antara Westerland dan Iberia, terbukti dengan hubungan perdagangan, politik, pengetahuan dan teknologi. Senjata mesiu pertama dikenalkan oleh penemu dari Cordoba pada AE101 dan diterima oleh Westerland beberapa tahun setelahnya. Ilmu Alkimya, yang dikenal oleh dunia luas dengan nama Alchemy, pertama kali dikenalkan oleh seorang filsuf Cordoba pada AE15.
Ilmu pengetahuan dari Scholar Cordoba juga banyak diminati oleh pelajar dari seantero Fandorum, dan perpustakaan Granada—yang dibangun sebagai perpustakaan besar Iberia—sering dikunjungi oleh para pelajar, baik dari Iberia maupun dari daerah lain.




Dukedom of Algeus
Dikenal awalnya sebagai kota persinggahan para pedagang dan tim ekskavasi reruntuhan Goldia, kota Algeus berkembang menjadi sebuah kota besar dan menjalin hubungan dengan kota-kota kecil di sekitarnya. Dipimpin oleh seorang Duke, Algeus berada di bawah kekuasaan Eremidia dan merupakan penghubung antara Eremidia pusat dan Southern Desert, dimana kaum nomaden Catfolk bermukim.
Algeus berada di daerah savannah, perbatasan antara daerah gurun dan perbukitan rumput Normalia selatan. Di daerah Algeus juga terdapat banyak sisa-sisa peninggalan Goldia, di sepanjang jalan antara Normalia dan Algeus dapat dilihat beberapa reruntuhan yang berserakan.
Air merupakan kebutuhan yang paling utama di daerah ini mengingat sumber air sangat jarang, dan seringkali Algeus mendatangkan air dari daerah lain terutama Normalia.
Mayoritas ras yang menempati Algeus adalah Catfolk, namun hanya sedikit yang tinggal di kota pusatnya, dimana mayoritas Human dan ras lain bermukim di provinsi ini.


Kota yang terdapat di Algeus diantaranya:
Algeus
Ibukota dari provinsi Algeus, sekaligus pusat kehidupan provinsi ini. Algeus merupakan daerah pemukiman terpusat, dan pada perkembangannya dibangun beberapa fasilitas pendukung seperti kantor pemerintahan dan pasar. Algeus terletak di savannah dekat kompleks reruntuhan Goldia, dan jauh dari sumber air; tidak heran jika kota ini memasok air dari luar kota, mulai dari Normalia hingga ke daerah Eastern Realm.
Arsitektur bangunan kota Algeus mengadopsi bentuk bangunan khas Catfolk—bangunan persegi dengan atap landai, namun beberapa bangunan seperti kantor pemerintahan mengadaptasi bentuk bangunan Normalia. Bentuk menara pengawas pun mengadopsi bentuk bangunan Catfolk, memperkuat pengaruh kaum nomaden di kota yang awalnya merupakan kota persinggahan tim ekspedisi dari Eremidia ini.
Komoditas perhiasan dan kerajinan tangan dari kaum Catfolk menjadi primadona kota ini, dimana para pedagang dari berbagai tempat memberanikan diri untuk datang ke kota ini dengan resiko diserang kawanan perampok yang berkeliaran di daerah gurun dan savannah.


Qarun
Kota yang terdapat di sisi lain provinsi Algeus, dikenal karena reruntuhan Qarun yang menyimpan banyak harta menarik perhatian para Hunter dan tidak sedikit penjarah makam. Seperti Algeus, Qarun juga awalnya dibangun sebagai kota singgah tim ekspedisi yang mencari sisa peninggalan peradaban lampau terutama Goldia.
Kota Qarun terletak di dekat oasis, maka dari itu kota ini tidak memasok air dari luar kota seperti kota Algeus. Namun, akses jalan dari Algeus ke Qarun cukup sulit, menyebabkan kota ini seringkali kekurangan bahan makanan. Beberapa orang yang tinggal di Qarun mencoba untuk menanam bahan makanan sendiri, terutama kacang-kacangan dan Barley. Bir Barley dan kacang menjadi makanan pokok penduduk Qarun, dan setiap tiga bulan sekali kota ini mengadakan festival karena seringkali hasil panen lebih dari cukup.
Walau dikenal karena reruntuhan yang menyimpan harta karun, hanya sedikit yang memberanikan diri untuk melakukan ekspedisi dan petualangan ke dalam reruntuhan Qarun, dan hampir semua pemburu harta yang masuk ke dalam reruntuhan tidak pernah kembali...





Land of Holiness
Adalah sebuah padang rumput yang sangat subur dan disakralkan oleh para penganut ajaran Tri-Arch.
Berada diantara Grand Capital Eremidiana dan Westerland. Konon aura yang dikeluarkan oleh tanah ini dapat membuat orang berhati mulia menjadi panjang umur, dan bahkan mengobati segala macam penyakit.

Land of Holiness cukup terisolasi karena dikelilingi oleh pegunungan, satu-satunya akses menuju kesana adalah sebuah jalan besar dari batu berwarna keemasan yang membelah gunung sehingga membentuk sebuah gerbang.


Hanya ada satu kota di wilayah ini :

Holygrandia
Sebuah kota teokrasi besar yang merupakan tempat paling sakral bagi penganut Tri-Arch dikarenakan kota ini dibangun diatas makam Nirvane. Sistem pengairannya luar sangat sistematis sehingga segala kebutuhan warga baik untuk berocok tanam, konsumsi ataupun mandi sangat tercukupi. Kota ini cukup padat dan memiliki dataran bertingkat untuk pemukiman, ditengah kota berdiri megah sebuah Altar Agung yang merupakan pusat pemerintahan, tempat pemujaan/berziarah, serta markas bagi para kesatria Paladin, kesatria khusus yang hanya ada di Holygrandia.
Kota ini dipimpin oleh Saint Maiden yang merupakan reinkarnasi dari Nirvane. Dalam sistem politiknya, kerajaan Eremidia tak memiliki banyak kuasa dalam kota ini. Holygrandia berjalan cukup independen dipimpin oleh dewan bishop yang beranggotakan delapan orang pendeta tinggi.
Cukup sulit untuk masuk kedalam Holygrandia, mengingat cukup ketatnya peraturan dalam kota. Hubungan Holygrandia dengan kota sihir Runica juga tidak terlalu baik, dikarenakan perbedaan idealisme, walau berkali-kali Saint Maiden dan pemimpin Runica telah menjalin hubungan kerjasama, tetap saja ada orang yang skeptis dan tak menyukainya.





Eastern Realms (Esathe)

Kawasan negara-negara yang berada di bagian timur Fandorum. Meski bukan termasuk wilayah Eremidia maupun Goldia, pengaruh kerajaan-kerajaan besar di kawasan tersebut terbilang tinggi. ada kira-kira ada puluhan negara merdeka. Eremidia dan Eastern Realms dipisahkan oleh sungai atau lebih tepatnya terusan Luxa. sejak zaman dahulu, ada 3 cara mencapai Eastern Realms, pertama melalui Colossal Bridges yakni dua jembatan raksasa di utara dan selatan. yang kedua melalui jalur laut yakni melalui Easport menuju ke Prothea. Terakhir adalah menggunakan perahu kecil menyusuri Luxa Canal.
Jika Westerland merupakan perpaduan bangsa-bangsa pendatang maka Eastern Realms merupakan sebuah wadah budaya asli Fandorum. ras-ras eksotik seperti Aelf, Darf,Cathlyn, Beastmen dan lain-lain masih mempertahankan gaya hidup mereka sejak jaman dahulu. mereka juga memiliki populasi yang cukup besar dibandingkan wilayah lain.
Eastern Realms juga kaya akan sihir karena banyak tumbuhnya pohon-pohon sihir yang menjadi sumber asal aliran energi.

Esathe adalah nama sebuah kerajaan manusia yang pernah eksis jauh sebelum Goldia berdiri. Ancients masih menyebut kawasan Eastern Realms sebagai Esathe dan sedikit takut untuk menjelajah wilayah tersebut karena konon iklim sihir di sana bisa membuat pikiran mereka terganggu.

Kota / Negara penting di Eastern Realms.
Triceta Alliance
Aliansi tiga kota yang pernah jadi musuh dari kerajaan Eremidia. Permusuhan ini bermula dari perebutan kota Easport dan merembet ke peristiwa perang gurun selatan.
Aliansi tiga kota terdiri dari:
  • Vexen, [i]kota yang disebut sebagai kota yang tidak pernah tidur. Terletak di kawasan strategis dimana kota ini berada diantara Varia dan Prothea, akses dari dan ke Vexen memudahkan banyak pihak yang membawa berbagai kepentingan. Tidak heran, kota ini menawarkan hiburan seperti perjudian, restoran, teater atau hiburan "dewasa", menambah daya tarik kota yang dikelilingi dataran tandus.
    Dikuasai oleh Count Jaden yang dirumorkan sebagai salah satu tokoh penting dunia kriminal. Karena banyak tokoh-tokoh besar berbagai negara memiliki kepentingan bisnis disana membuat kota Vexen tidak mudah ditaklukan. Terdapat juga klan Ninja dari Ryushima yang beroperasi disini.

  • Prothea. Kota pelabuhan terbesar di Eastern Realms. Penghubung Fandorum daratan dengan pulau dan benua lain di timur. Tidak banyak yang spesial di kota ini selain banyaknya dermaga yang menawarkan tempat untuk kapal-kapal yang singgah, terlebih karena Prothea adalah 'anchoring point' pedagang dari dan ke Fandorum yang menggunakan jalur laut.
    Kota in didirikan oleh seorang Ancient, Nethermage Vsio, penyihir eksentrik yang memiliki selera sihir dan arsitektur yang nyentrik. Karena itulah arsitektur kota Prothea berbeda dengan kota-kota lain di seantero Fandoeum. Selain ini, Vsio juga membuat sebuah kapal canggih bertenaga sihir yang diberi nama Prodigium, berfungsi sebagai benteng berjalan.
    Selain itu, Prothea juga memiliki Privateer ( bajak laut bayaran) yang berasal dari Bhumitara.

  • Varia, yang dikuasai oleh para dewan Triceta, dan merupakan kota pusat pemerintahan Triceta. Lokasinya yang berada di atas bukit dan di perbatasan Normalia-Triceta memungkinkan kota ini menjadi mercusuar darat dan dapat mengetahui keadaan sekitarnya, terutama jika muncul serangan dari negeri tetangganya.
    Varia memiliki pasukan bayaran paling kejam yang terdiri dari para Borc dan orang-orang liar. Pasukan bayaran menerima para kriminal dari berbagai negara sehingga jumlah mereka besar. Para pasukan bayaran ini dikirim ke berbagai tempat untuk berbagai tujuan sesuai kebutuhan klien.


Whitia Knightdom
Negara para ksatria yang terletak diantara Normalia dan Triceta. Pernah bermusuhan sengit dengan Eremidia namun berdamai untuk menghadapi pasukan bayaran Varia yang mengganggu wilayahnya.
Whitia terkenal akan ordo ksatrianya yang disiplin dan memegang kehormatan. Whitia juga memiliki akademi perwira yang menjadi pusat pendidikan bagi para ksatria berbagai negeri. Di akademi tersebut, mereka belajar seni perang dan persenjataan. Ada yang menyebut Runica mensponsori pendirian Akademi tersebut disana. Hal ini menjadikan Runica sebagai salah satu sekutu penting Whitia.


City of Dragonerra
Kota para Dragonblood. Terletak di atas bukit, dikelilingi perbukitan terjal dan hanya bisa dicapai dengan mengendarai Wyvern.
Banyak yang menyebut Dragonerra merupakan kota mitos namun kenyataannya kota tersebut benar-benar ada. Konon, Dragonerra city dikuasai oleh naga kuno yang dapat berkomunikasi dengan manusia dan memiliki sihir yang sangat kuat. Salah satu kuil misterius bernama Skyward Temple berada tidak jauh dari kota ini.


Sunstream Glade
Salah satu "Glade" atau kota para Aelf yang menjadi kota terkuno di Eastern Realms. Kota ini dikelilingi hutan lebat yang disebut Sea of Trees, dan sebuah pilar kuno merupakan tanda keberadaan kota ini.
Dikatakan bahwa kota ini menyimpan banyak sekali literatur sihir dari peradaban lampau, dan seni sihir Aelf di kota ini merupakan seni paling murni dibandinkan dengan sihir yang ada di daerah lain di Fandorum. Para Aelf di Sunstream Glade kebanyakan merupakan Aelf konservatif dan xenophobic, menjauhi hal-hal asing terutama yang berasal dari ras lain.
Tidak sembarang orang bisa memasuki kota ini, karena para Aelf membuat sihir penyesat yang menyebabkan orang tidak bisa sembarangan menembus masuk, sekaligus melestarikan segala hal yang ada di dalam kota. Satu-satunya jalur masuk yang diketahui adalah melalui sebuah mata air yang dijaga oleh para peri, namun tidak ada yang dapat mengkonfirmasi jalan masuk ini.


L'artenas
Kota Wisata yang sangat populer. Disebut-sebut sebagai surga penggemar seni dunia. Banyak seniman terkenal berasal dari kota ini, museum seni yang dibuka untuk umum memajang berbagai benda seni dari berbagai masa, ras dan daerah. Juga, akademi seni L'artenas merupakan sekolah seni paling populer di seantero Fandorum.
Sebagai kota seni, L'artenas sangat menonjolkan estetika dalam setiap bangunan yang berdiri di setiap sudut kota. Terdapat berbagai macam pahatan, lukisan dan patung tertata apik dalam kota. Corak warna yang ditampilkan di tiap bangunan memiliki esensi yang kuat. Sungai yang mengalir melewati kota ini juga turut menghiasi keindahan L'artenas, dan menjadi daya tarik tersendiri.
L'artenas juga terkenal akan wisata kulinernya yang menggugah selera. Berbagai masakan dari setiap penjuru Fandorum ada dan disediakan oleh berbagai restoran yang buka di distrik pasar dan pemukiman.
Setiap awal musim baru, terdapat festival yang berlangsung selama 7 hari 7 malam. Festival yang sangat meriah dan menarik banyak minat pelancong untuk mengunjungi kota ini pada saat awal musim baru.
Tidka heran, para pelancong menyebut L'artenas sebagai "Little Heaven of East"


Terakhir diubah oleh richter_h tanggal 2015-08-15, 23:02, total 4 kali diubah
Kembali Ke Atas Go down
http://ryann.creatvwrkr.com
Arika64
Newbie
Newbie
Arika64


Level 5
Posts : 55
Thanked : 0
Engine : Multi-Engine User
Skill : Intermediate
Type : Artist

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re : Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-07, 11:30

Wilayah Warrion 

Warrion terdiri dari kepulauan kecil yang sebenarnya sangat berdekatan. tetapi memiliki tekstur tanah yang berbeda yang membuat penghuninya memiliki karakteristik yang berbeda.

[LORE] Eremidia Places Warrio11

Aquatopia :

Aquatopia yang memiliki ibukota Alice City menjadi pusat Organisasi Warrion Guild terbentuk. Ciri bangunan yang mulai memakai bata dan alat-alat canggih yang bersatu padu dengan teknik sihir sangat berpengaruh pada kelangsungan hidup manusia pada zaman tersebut. Termasuk adanya ajaran Tri-Arch yang tersebar di negeri tersebut termasuk Aquatopia. tanah pulau Aquatopia memiliki tekstur lembut dan sangat cocok untuk bercocok tanam berbagai tanaman karena memiliki banyak sumber air yang berasal dari Umino Lake.

Drageniel :

Beribukotakan Lymphos(singkatnya, Lymph) Merupakan pusat berbagai pendidikan dan sumber informasi untuk penduduk kepulauan Warrion. biasanya diduduki para ahli sihir yang berpengalaman dan para cendekiawan. Tekstur tanah yang keras menyebabkan Drageniel hanya bisa ditumbuhi tanaman palawija dan buah-buahan yang memiliki kekuatan magis.

Braillien : 
Beribukotakan Kascal, merupakan pusat pemerintahan di kepulauan warrion dan merupakan tempat latihan para Paladin dan Knight sekaligus tempat tinggal para Icarusian yang tinggal di tepian danau Kascal. Tekstur tanah mirip dengan yang ada di Aquatopia. Namun memiliki pohon Blue Apple yang konon dapat menghentikan rasa lapar seseorang.

Ghaitri : 

Pulau gurun pasir yang nyaris hanya bisa ditinggali Orc dan Dragne (Ras naga) yang tinggal di desa Drathnos. tekstur tanah yang berpasir memaksa para penduduk Drathnos hanya bisa mendapatkan air di Oasis yang tersedia di desa tersebut. Pohon yang tumbuh disana hanya pohon kelapa dan buah-buahan gurun seperti Zaitun dan Kurma.

Etherland : 

Beribukotakan Ether, memiliki danau yang merupakan sumber energi bagi penduduknya yang biasanya digunakan untuk keperluan sehari-hari seperti penerangan yang menggunakan Arcane Crystal. namun dalam mencari makanan, mereka biasanya berburu ikan dan kelelawar karena mereka dianggap hama bagi penduduk Etherland.
dalam holtikultura, mereka biasanya memanfaatkan apa yang ada didalam hutan.

---------------------------------------------------------------------------------------------------

Sistem Pemerintahan : 

Sistem pemerintahan terletak di Ibukota Kascal yang dipimpin oleh Menteri Raynaldi Lunderblast, Aturan-aturan yang ada di Warrion sangat kuat dan mengekang, tetapi balance terhadap orang miskin maupun para bangsawan. bahkan dapat menjebloskan menteri yang sedang menjabat ke penjara atau hukuman mati jika ketahuan melanggar aturan. termasuk tindakan Korupsi dan Terorisme yang secara terselubung. Seluruh Penduduk kepulauan Warrion sangat mengutamakan kedamaian dan keselamatan semua penduduknya, hingga suatu hari, sesosok Vampire, "Ax*** The Cursed One" mengacaukan pemerintahan dengan cara membunuh Raynaldi Lunderblast dan menuduh satu sama lain. hingga akhirnya terjadi perpecahan di Warrion. dan sistem pemerintahan sementara berjalan di Alice City dengan Matthew Lunderblast sebagai Pemimpin Kepulauan Warrion sekaligus pemimpin di Kepulauan Warrion itu sendiri.

------------------------

Sistem Perdagangan : 
Perdagangan berpusat di Alice City, mereka saling menerima para pedagang dari berbagai tempat di Warrion. Sistem perbudakan sangat dilarang karena melanggar hak manusia maupun makhluk lain untuk hidup, sebagai gantinya, mereka melatih mantan budak dan pelaku kriminal untuk bekerja secara wirausaha seperti bercocok tanam, meramu obat, mengatur peternakan madu, membuat senjata hingga jasa pertambangan Arcane stone di Etherlake. Mereka juga melarang adanya peredaran barang-barang ilegal seperti daging rusa. dan hanya diizinkan berburu ayam hutan, kelelawar, hewan air, dan hewan yang dianggap hama bagi kelangsungan makhluk hidup. bahkan serangga seperti Kecoa juga menjadi santapan para penduduk terutama yang berasal dari desa Drathnos.

-------------------------------------------

Teknologi yang digunakan : 

Arcane Stone menjadi sumber energi yang sangat penting bagi penduduk Warrion, terutama dalam persenjataan dan kehidupan sehari-hari. cahaya yang dihasilkan Arcane Stone mampu menerangi 2 rumah tanpa menggunakan api. dalam persenjataan, benda ini wajib ada dalam pembuatan senjata sebagai bahan utama. Arcane Stone juga dapat digunakan sebagai Alternatif pembangkit kekuatan sihir dan pembuatan sigil. Juga dapat menghidupkan makhluk yang mati dengan cara menanamnya kedalam jantung makhluk tersebut(Untuk yang ini hanya dapat dilakukan oleh ahli sihir yang memiliki class Druid.).

-------------------------

Properti : 

Aquatopia, Braillien, Etherland dan Drageniel : 
Bangunan yang cukup mencolok adalah dinding bata yang terbuat dari tanah lempung yang ada di Braillien, Tanah lempung yang berasal dari Braillien sangat kokoh dan tahan terhadap cuaca. Kayu yang digunakan dalam pembangunan juga berasal dari kayu pohon durian yang tumbuh di berbagai pulau di kepulauan Warrion kecuali di Ghaithri. 

Ghaithri : 
bahan baku bangunan yang digunakan rata-rata terbuat dari jerami dan kayu pohon kurma yang cukup kuat terhadap angin gurun yang sangat kuat. sehingga jika badai datang, mereka dapat bersembunyi dengan tenang di Ghaithri.

---------------------------------------

Budaya :

Di Kepulauan Warrion, dikenal adanya sistem Klan. Klan yang paling banyak adalah Lunderblast, Wairi, Darkdriller, Umino, Thetis, Zenji, dan Helverion. Pakaian tiap klan juga berbeda-beda tergantung ia berasal darimana. 

Masing-masing Pakaian tiap Klan : 

Lunderblast : 
Penduduk terbanyak di seluruh sektor. meliputi.
Lelaki : Jaket panjang dengan variasi 2-4 warna dengan putih dan merah sebagai warna yang wajib dipakai.
Wanita : Sama seperti lelaki, tetapi Memakai Penutup kepala jika ingin berpergian ke luar Warrion.

Umino : 
Penduduk terbanyak di Aquatopia dan Braillien. tidak ada ciri yang spesifik, tetapi...
Lelaki : Warna Pakaian yang wajib hanya merah dan Hitam.
Wanita : Warna Pakaian yang wajib hanya biru dan hijau atau keduanya.
Jika ada pendatang atau anggota klan lain yang memakai pakaian yang berwarna sama dengan mereka, berarti mereka sangat menghormati klan mereka dan dianggap saudara.

Wairi :
Merupakan klan terkaya sekaligus klan terlangka di Warrion.
Lelaki : 
Anak-anak : Celana wajib berwarna kuning. <-- Reference : Ryu BoF2
Dewasa : Semua pakaian wajib berwarna hijau.
Wanita : Hanya diizinkan memakai gaun dan dress panjang berwarna Hitam campur variasi warna lain.

Zenji :
Penduduk terbanyak ketiga setelah Klan Lunderblast dan Umino.
Mempunyai ciri khas ala tradisional Jepang. dan satu-satunya klan yang juga mempercayai mitos leluhur mereka. Ciri pakaian klan ini...
Lelaki : Tradisional Samurai, tapi bisa juga dipadukan pakaian modern asalkan masih ada unsur klan mereka.
Wanita : Wajib memakai seragam ala miko <--- Reference : Reimu Hakurei, Kikyo "Inuyasha".

Thetis : 
Penduduk terbesar di Drageniel, dan sedikit yang bertransmigrasi ke daerah lain.
Klan ini sangat mewajibkan semua anggotanya menggunakan warna Ungu.
Lelaki : Memakai baju ala Traditional Arabic. dan terkadang memakai penutup kepala.
Perempuan : Memakai Baju tradisional Rusia.

Darkdriller : 
Dikenal gara-gara para lelaki yang berpostur tubuh besar dan berotot. dan biasanya dikaitkan dengan bajak laut. Sedangkan para wanitanya dikenal karena pakaiannya yang kelewat seksi.
Lelaki : Kaos Abu-abu dengan penutup kepala. beberapa lelaki juga memakai penutup mata.
Perempuan : Celana pendek dan pakaian ketat, juga memakai sarung tangan yang terbuat dari kulit.

Helverion : 
Menjadi terkenal karena dikenal sifat mereka yang manis, padahal sadis dan menyeramkan jika sudah menyangkut masalah peperangan atau kriminalitas di sekitar mereka. Meski begitu, mereka tetap menghormati perkembangan budaya yang ada di pulau lain.
Ciri pakaian mereka :
Lelaki : Berkaos putih dengan celana pendek yang bervariasi, kadang mereka tidak memakai kaos.
Perempuan : Memakai tanktop ungu, kaos yang robek-robek, dan memakai ikat kepala hitam.

Dragne : 
Klan yang dikenal sebagai pengendali naga atau pemuja naga. mereka bisa diketahui lewat bentuk mata mereka yang menyerupai mata naga. Pakaian mereka....
Lelaki : Reference : Motavian Race at Phantasy Star 4
Perempuan : Temari from Naruto Shippuden.

Jika tidak ada satupun yang berasal atau selain yang diatas, mereka biasanya mengikuti klan yang terdekat di sekitar mereka.

Iklim di Warrion 

Aquatopia, Drageniel, Etherland, dan Braillien :
Tropis, dan biasanya daerah kota berada di tepian pantai. Daerah pedesaan biasanya terletak di pegunungan yang didiami para klan-klan yang ada di Warrion. Karena hutan adalah sumber penghidupan mereka. merusaknya berarti berurusan dengan penduduk Warrion.

Ghaithri : 
Iklim gurun yang berpengaruh terhadap iklim pulau lainnya. terkadang bisa sangat terik dan lebih panas meski sudah di Oasis. di malam hari, mereka harus berurusan dengan udara dingin yang sangat menusuk seperti es.


Kekuatan tiap klan di Warrion : 

Lunderblast : 
Para lelaki dalam pertarungan mengutamakan kekuatan dan kecepatan saat memegang senjata. Senjata yang digunakan juga sangat berpengaruh bagi mereka. terutama yang menggunakan senjata lempar seperti bumerang, atau senjata tembak seperti panah dan Arcane Gun (Pistol Arcane). Para perempuan biasanya berfungsi dalam mempertahankan diri dan Sihir dasar seperti Healing, Protection Spell dan Elemental Attack.

Umino : 
Lelaki maupun perempuan wajib mempelajari elemen es dan air, es dan air dianggap sumber kehidupan mereka. bahkan mereka dapat menyelam kedalam air dalam waktu 20 menit untuk mencari makanan atau bertarung.

Wairi : 
Dikenal sebagai Elemental Manipulator dan biasanya ditempatkan paling depan dalam perang karena berperan besar dalam melukai lawannya.

Zenji : Dikenal sebagai yang terkuat dalam persenjataan, terutama Samurai, Shuriken, dan lemparan kunai. Beberapa dari mereka juga bisa mengeluarkan sihir, tetapi hanya sihir pembangkit seperti Healing dan Buffing. Sedangkan wanitanya wajib memakai tongkat yang biasanya untuk upacara di kuil jepang. dan digunakan untuk menyegel kekuatan musuh. kadang-kadang mereka juga membawa kertas mantra untuk menyerang musuh.

Darkdriller dan Helverion :
Klan Darkdriller mengutamakan apa yang dimiliki musuh dan beberapa diantara mereka dapat merampas harta atau uang yang dimiliki musuh. beberapa yang lainnya memiliki kemampuan menghilang dari pandangan dan menyerang musuh tanpa diketahui letaknya darimana. 
Klan Helverion dikenal bersaudara dengan Darkdriller karena kesadisannya, namun Klan Helverion yang lebih sadis karena mereka mempelajari Elemen petir untuk menakuti bahkan membunuh musuhnya hanya demi harta musuhnya.

Dragne : 
Dragne memiliki kemampuan berubah menjadi naga untuk melindungi desanya dari musuh. jenis naga mereka juga bervariasi tergantung elemen yang mereka pelajari.

Thetis : 
Dikenal sebagai Para penahan serangan musuh, mereka dikenal sebagai pembuat perisai dan sigil yang handal dan pelindung yang bisa diandalkan. mereka juga kuat dalam bertarung, tetapi lambat dalam pergerakan mereka.
Kembali Ke Atas Go down
superkudit
Newbie
Newbie
superkudit


Level 5
Posts : 70
Thanked : 0
Engine : Other
Skill : Very Beginner
Type : Artist

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-07, 12:46

Land of Holiness

Adalah sebuah padang rumput yang sangat subur dan disakralkan oleh para penganut ajaran Tri-Arch.
Berada diantara Grand Capital Eremidiana dan Westerland. Konon aura yang dikeluarkan oleh tanah ini dapat membuat orang berhati mulia menjadi panjang umur, dan bahkan mengobati segala macam penyakit.

Land of Holiness cukup terisolasi karena dikelilingi oleh pegunungan, satu-satunya akses menuju kesana adalah sebuah jalan besar dari batu berwarna keemasan yang membelah gunung sehingga membentuk sebuah gerbang.

Hanya ada satu kota di wilayah ini :

Holygrandia

[LORE] Eremidia Places Dc6ge9

Sebuah kota teokrasi besar yang merupakan tempat paling sakral bagi penganut Tri-Arch dikarenakan kota ini dibangun diatas makam Nirvane. Sistem pengairannya luar sangat sistematis sehingga segala kebutuhan warga baik untuk berocok tanam, konsumsi ataupun mandi sangat tercukupi. Kota ini cukup padat dan memiliki dataran bertingkat untuk pemukiman, ditengah kota berdiri megah sebuah Altar Agung yang merupakan pusat pemerintahan, tempat pemujaan/berziarah, serta markas bagi para kesatria Paladin, kesatria khusus yang hanya ada di Holygrandia.

Kota ini dipimpin oleh Saint Maiden yang merupakan reinkarnasi dari Nirvane. Dalam sistem politiknya, kerajaan Eremidia tak memiliki banyak kuasa dalam kota ini. Holygrandia berjalan cukup independen dipimpin oleh dewan bishop yang beranggotakan delapan orang pendeta tinggi.

Cukup sulit untuk masuk kedalam Holygrandia, mengingat cukup ketatnya peraturan dalam kota. Hubungan Holygrandia dengan kota sihir Runica juga tidak terlalu baik, dikarenakan perbedaan idealisme, walau berkali-kali Saint Maiden dan pemimpin Runica telah menjalin hubungan kerjasama, tetap saja ada orang yang skeptis dan tak menyukainya.
Kembali Ke Atas Go down
richter_h
Salto Master
Hancip RMID
richter_h


Kosong
Posts : 1705
Thanked : 30
Engine : Other
Skill : Skilled
Type : Developer

Trophies
Awards:

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-09, 15:52

updated sedikit tentang Algeus. blom masukin Orsha btw
Kembali Ke Atas Go down
http://ryann.creatvwrkr.com
tukang_es
Dalangnya RMID
tukang_es


Kosong
Posts : 321
Thanked : 14
Engine : Multi-Engine User
Skill : Beginner
Type : Developer

Trophies
Awards:
[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-14, 08:59

Eastern Realms ( Esathe )

Kawasan negara-negara yang berada di bagian timur Fandorum. Meski bukan termasuk wilayah Eremidia maupun Goldia, pengaruh kerajaan-kerajaan besar di kawasan tersebut terbilang tinggi. ada kira-kira ada puluhan negara merdeka. Eremidia dan Eastern Realms dipisahkan oleh sungai atau lebih tepatnya terusan Luxa. sejak zaman dahulu, ada 3 cara mencapai Eastern Realms, pertama melalui Colossal Bridges yakni dua jembatan raksasa di utara dan selatan. yang kedua melalui jalur laut yakni melalui Easport menuju ke Prothea. Terakhir adalah menggunakan perahu kecil menyusuri Luxa Canal.
Jika Westerland merupakan perpaduan bangsa-bangsa pendatang maka Eastern Realms merupakan sebuah wadah budaya asli Fandorum. ras-ras eksotik seperti Aelf, Darf,Cathlyn, Beastmen dan lain-lain masih mempertahankan gaya hidup mereka sejak jaman dahulu. mereka juga memiliki populasi yang cukup besar dibandingkan wilayah lain.
Eastern Realms juga kaya akan sihir karena banyak tumbuhnya pohon-pohon sihir yang menjadi sumber asal aliran energi.
Esathe adalah nama sebuah kerajaan manusia yang pernah eksis jauh sebelum Goldia berdiri. Ancients masih menyebut kawasan Eastern Realms sebagai Esathe dan sedikit takut untuk menjelajah wilayah tersebut karena konon iklim sihir di sana bisa membuat pikiran mereka terganggu.

Kota / Negara penting di Eastern Realms.

1. Triceta Alliance
Aliansi tiga kota yang pernah jadi musuh dari kerajaan Eremidia. Permusuhan ini bermula dari perebutan kota Easport dan merembet ke peristiwa perang gurun selatan. Aliansi tiga kota terdiri dari kota Vexen, kota yang disebut sebagai kota yang tidak pernah tidur. Kota ini menawarkan hiburan seperti perjudian, restoran, teater atau hiburan "dewasa". Dikuasai oleh Count Jaden yang dirumorkan sebagai salah satu tokoh penting dunia kriminal. Karena banyak tokoh-tokoh besar berbagai negara memiliki kepentingan bisnis disana membuat kota Vexen tidak mudah ditaklukan. Terdapat juga klan Ninja dari Ryushima yang beroperasi disini.
Prothea. Kota pelabuhan terbesar di Eastern Realms. Didirikan oleh seorang Ancients, Nethermage Vsio, Prothea memiliki kapal canggih bernama Prodigium yang berfungsi sebagai benteng berjalan. Selain itu, Prothea juga memiliki Privateer ( bajak laut bayaran) yang berasal dari Bhumitara.
Kota terakhir adalah Varia, yang dikuasai oleh dewan. Varia memiliki pasukan bayaran paling kejam yang terdiri dari para Borc dan orang-orang liar. Pasukan bayaran menerima para kriminal dari berbagai negara sehingga jumlah mereka besar. Para pasukan bayaran ini dikirim ke berbagai tempat untuk berbagai tujuan sesuai kebutuhan klien.

2. Whitia Knightdom
Negara para ksatria. Pernah bermusuhan sengit dengan Eremidia namun berdamai untuk menghadapi pasukan bayaran Varia yang mengganggu wilayahnya. Whitia terkenal akan ordo ksatrianya yang disiplin dan memegang kehormatan. Whitia juga memiliki akademi perwira yang menjadi pusat pendidikan bagi para ksatria berbagai negeri. Di akademi tersebut, mereka belajar seni perang dan persenjataan. Ada yang menyebut Runica mensponsori pendirian Akademi tersebut disana. Hal ini menjadikan Runica sebagai salah satu sekutu penting Whitia.

3. Dragonerra City

Kota para dragonblood. Terletak di atas bukit dan hanya bisa dicapai dengan mengendarai wyvern. Banyak yang menyebut Dragonerra merupakan kota mitos namun kenyataannya kota tersebut benar-benar ada. Konon, Dragonerra city dikuasai oleh naga kuno yang dapat berkomunikasi dengan manusia dan memiliki sihir yang sangat kuat. Salah satu kuil misterius bernama Skyward Temple berada tidak jauh dari kota ini.

4. Sunstream Glade
Salah satu "Glade" atau kota para Aelf yang menjadi kota terkuno di Eastern Realms. Tidak sembarang orang bisa memasuki kota ini. Kota ini dikelilingi hutan lebat yang disebut Sea of Trees. Para Aelf membuat sihir penyesat yang menyebabkan orang tidak bisa menembus masuk. Satu-satunya jalur masuk adalah melalui sebuah mata air yang dijaga oleh para peri.

5. L'artenas

Kota Wisata yang sangat populer. Disebut-sebut sebagai surga penggemar seni dunia. Terdapat berbagai macam pahatan tertata apik dalam kota. Setiap awal musim baru, terdapat festival yang berlangsung selama 7 hari 7 malam. L'artenas juga terkenal akan wisata kulinernya yang menggugah selera. Para pelancong menyebut L'artenas sebagai "Little Heaven of East"
Kembali Ke Atas Go down
richter_h
Salto Master
Hancip RMID
richter_h


Kosong
Posts : 1705
Thanked : 30
Engine : Other
Skill : Skilled
Type : Developer

Trophies
Awards:

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-15, 23:03

update Esathe
Kembali Ke Atas Go down
http://ryann.creatvwrkr.com
Oscar
Senior
Senior
Oscar


Level 5
Posts : 830
Thanked : 13
Engine : RMVX
Skill : Beginner
Type : Writer

[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty2015-08-19, 15:25

Aldonia

Sebuah negeri yang berada di Selatan Eremidia. Pemisah negeri ini dengan Eremidia adalah gurun pasir besar. Kota dan tempat penting di negeri ini adalah:

Alden
Alden adalah pusat perekonomian di Aldonia. Kota ini adalah kota yang menghbungkan jaringan dagang menuju Eremidia. Sebelum revolusi Aldonia di tahun 360BE, Alden adalah ibukota kekaisaran Aldonia lama. Sekarang ibukota pemerintahan Aldonia ada di Lunarea

Lunarea
Kota ini adalah pusat pemerintahan Aldonia. Semua urusan kenegaraan dan kebijakan politik dilakukan disini. Kota ini berada di atas sebuah pulau yang berada di danau besar yang bernama Danau Ular (Serpent Lake). Orang yang ingin menuju kota ini harus memakai perahu atau kendaraan terbang.

Straightgard
Kota ini kota militer Aldonia. Segala yang berehubungan dengan peperangan berada di sini. Kota ini dikelilingi oleh tembok tinggi dan berada mengelilingi gunung berapi. Suara-suara pandai besi dan asap-asap tempa logam sering terdengar di kota ini.

Ceredryn
Kota ini adalah kota para Elf dan merupakan kota pariwisata di Aldonia. Keindahan alam hutan provinsi Greenwich dan suasananya yang tenang sangat cocok untuk melepas penat. Kebalikan dari Straightgard, di kota ini terasa sepi, yang terdengar mungkin lantunan harpa yang dinyayikan para elf di aula2 konser kota Ceredryn.

Reruntuhan Dalar G'Or
Reruntuhan ini adalah situs peninggalan peradaban Aldonia lama terbesar. Dulu Dalar G'or adalah kota yang dikuasai oleh ras Darven. Karena konflik yang terjadi di masa perang besar Aldonia tahun 450BE para Darven mulai meninggalkan tempat ini dan mengungsi ke utara.

NB: Kota dan tempat penting yang disebutkan disini adalah kondisi Aldonia baru pasca revolusi.
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





[LORE] Eremidia Places Empty
PostSubyek: Re: [LORE] Eremidia Places   [LORE] Eremidia Places Empty

Kembali Ke Atas Go down
 
[LORE] Eremidia Places
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» [LORE] Eremidia Races
» [LORE]Adventurers in Eremidia
» [LORE] Runemilenia Timeline (pre-Goldia - post-Eremidia)
» [ROLEPLAY] Secret of Erantopia
» [LORE]Tri-Arch

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
RPGMakerID :: Creative Commons :: Game Project :: Eremidia Project-
Navigasi: