A. Judul GameAetherealityB. Dunia GamePlayer akan diajak untuk melakukan penjelajahan alam semesta. Mencari rumah baru untuk pengganti planet yang sudah rusak.
C. Sinopsis Cerita- Spoiler:
Ada dua kaum yangmendominasi sebuah planet apabila planet tersebut dalam puncak perkembangan teknologi, manusia dan manusia yang memiliki kekuatan psikis yg amat luar biasa yang disebut juga manusia indigo. Kaum manusia indigo ini secara universal disebut kaum Vehn. Kaum ini sangat ditakuti oleh manusia karena dapat membunuh hanya dengan memikirkan hal itu terjadi…karena ketakutan inilah terbentuk jurang pembatas antara kaum manusia dan kaum Vehn. Kaum Vehn yang sebenarnya pecinta damai dibantai, tak ada satupun yang lolos dari pendeteksian dan semua yang tertangkap pada akhirnya dibunuh. Meski tidak etis, manusia menganggap hal itu demi keselamatan kaum manusia. Siapapun yang membantah ini meskipun itu kaum manusia sendiri langsung dibunuh tanpa basa-basi.
Di sebuah planet bernama Elim, hal itu juga pernah terjadi. Agar kaum Vehn tidak muncul lagi, pemerintah memberlakukan peraturan baru dimana setiap anak yang mencapai umur 16 tahun harus mengikuti sebuah tes. Yang diumumkan pada masyarakat hanyalah, tes ini untuk meneliti penyakit berbahaya bernama ‘Rudia’ yang dapat menular sangat cepat. Padahal, tes ini bertujuan untuk mendeteksi apakah anak itu termasuk kaum Vehn atau bukan dan bila iya maka dia langsung dieksekusi saat itu juga.
Claes adalah anak biasa yang hidup di planet Elim. Suatu hari ia bermimpi melihat seorang lelaki yang sedang sakit di sebuah tempat aneh, membicarakan dirinya bersama gadis berambut panjang di sampingnya. Claes menceritakan ini pada teman baiknya, Axel, dan ternyata dia mengalami hal yang sama.
Hari itu Claes diberitahu akan mengikuti tes Rudia, di perjalanannya pulang ia mendengar suara seorang perempuan mencegahnya untuk mengikuti tes itu, tapi hanya Claes yang mendengarnya. Di hari ‘H’ dia di bawa ke fasilitas pemerintah dan di beri sebuah obat ‘penenang’ yang sebenarnya obat itu mempengaruhi memori orang yang meminumnya. Claes terbangun dengan keadaan linglung, dia tak ingat dia sedang apa, ia ingat siapa dirinya dan ia masih memiliki ingatan mendasarnya. Dia tak tahu bahwa dia sedang di awasi oleh fasilitas itu.
Tak ada siapapun di rumah. Karena itu ia langsung berangkat ke sekolah, namun setelah sampai disana ia menjadi syok karena mendengar saking banyaknya suara-suara, pikiran orang. Gerak-geriknya membuat fasilitas curiga dan segera mengirim pasukan ke sana untuk mengamankan Claes.
Claes yang tidak tahan lagi tiba-tiba mengeluarkan aura warna indigo yang berkobar-kobar mirip api dan melukai semua orang yang ada disekitarnya.
Tiba-tiba saja muncul seorang wanita menyelamatkannya dengan mengendarai sebuah motor, melemparkannya kearah para penjaga. Dia memperkenalkan diri sebagai Lydia.
Dengan segera Claes dibawa ke sebuah pesawat besar bernama ‘Eden’ yang bersembunyi di balik awan. Di tengah-tengah perjalanannya sang gadis bercerita bahwa dia tuli, maka dari itu ia terpaksa membaca pikirannya untuk menyelamatkannya.
Di pesawat besar itu ia disambut kaum Vehn, tapi ia tak tahu apa yang sedang terjadi dan mengapa ia berada di sana. Dia di pertemukan oleh Sylvania, yang menjelaskan situasi dan kondisi yang dialami kaum Vehn dan memintanya menjadi pemimpin baru.
Bisakah kaum Vehn menemukan tempat tinggal yang baru yang bebas dari ancaman manusia? Apakah manusia dan kaum Vehn bisa berdamai?
D. Karakter- Spoiler:
Claes
Banyak orang menganggapnya sebagai pembuat ulah, anak nakal yg tidak mau kalah, dll.
Tapi dibalik semua itu dia adalah salah satu dari kaum Vehn yang memiliki kekuatan paling langka yang juga dimiliki pemimpin kaum Vehn, hanya saja dia tidak menyadarinya.
Rhain
Promotor awal kaburnya kaum Vehn dari planet Therrios. Satu-satunya kaum Vehn yang memiliki aura indigo yang termasuk aura paling langka dan paling kuat. Rata-rata kaum Vehn memiliki umur panjang sekitar 200-400 tahun, tapi ada pengecualian bagi Rhain, meski umurnya 300 tahun ia tetap terlihat seperti remaja. Dia senang menggenggam tangan Sylvania, karena lewat itu ia dapat melihat planet baru yang akan mereka huni nanti.
Sylvania Elysee
Gadis buta yang memiliki kekuatan melihat masa depan yang diberikan oleh Rhain. Bagi kaum Vehn dia dianggap sebagai ’Ibu’. Yang Claes ketahui hanyalah Sylvania sangat lemah dan rentan, oleh karena itu kaum Xylle lain jarang melihatnya. Sylvania dipungut saat kecil oleh Rhain dan dibesarkan olehnya.
Axel
Sahabat baik Claes. Tidak seperti Claes, Axel lebih dewasa dan pintar menghadapi masalah. Sebenarnya Axel juga salah satu kaum Vehn, hal itu diketahui setelah Axel menolong Lydia yang membaca pikirannya. Tapi sayang, perkataannya sering menyakitkan hati orang lain.
Duke
Kapten pesawat Eden. Sedikit kasar pada Claes yang tidak mau bersikap dewasa, tapi bertindak seperti ayah baginya. Tipe orang yang disiplin dan berdedikasi tinggi. Sangat menghormati Rhain dan tidak pernah membantah apapun yang Rhain ucapkan.
Lydia
Gadis tuli yang memegang bagian pertahanan di pesawat Eden. Orang yang menyelamatkan Claes saat dikejar-kejar penjaga. Sebenarnya dia trauma melihat laut karena saat kecil dia hampir tewas tenggelam di dorong orangtuanya karena dia seorang Vehn.
E. GameplayMasih dalam tahap pengembangan, rencananya gamer tidak akan mengendalikan player yang sama terus menerus.
F. FiturMasih dalam tahap pengembangan juga...
G. Staff List (Bersifat Sementara)
Still recruiting...
• Project Leader : SharaP
• Storyline: SharaP
• Story Advisor: Declaration963
• Character Designer : SharaP
• Character Colourist/ Recolour : SharaP, Oscar, xX-Kyle-Xx...
• Event Programmer : SharaP, xX-Kyle-Xx
• Map Designer : SharaP, Declaration963,...
• Databaser : SharaP, Declaration963,...
• System Programmer : ??
• Sprite Artist: xX-Kyle-Xx, ...
• Enemy Designer : ??
• Special Effect Animator : ??
• Composer : SharaP, TheoAllen, xX-Kyle-Xx, ...
• Song Performer : SharaP, NaM
Tileset and All<<< Nyomot
I. ScreenshootSabar ya...yang udah jadi baru title screen nya doang...
Trid ini dibuat untuk mencari staff dulu...
Realisasi pembuatannya setelah saya selesai Mid Semester dan mungkin proyek ini akan tersendat karena kerjaan sekolah saya...
Soal kekurangan penjelasan akan saya lengkapi setelah tugas2 saya kelar...
Tentu saja game ini saya buat se-original mungkin mengingat game ini akan go public
(kecuali tileset, dll)
Mohon bantuan nya dan doakan proyek ini selesai sesuai dengan harapan.